EMAIL | E-LEARNING | SIMAT | KONTAK

Eliyunus Waruwu, S.Pt.,M.Si dilantik sebagai Rektor UNIAS Masa Jabatan 2024 - 2028

03 Februari 2024

Gunungsitoli – Mewakili Ketua Umum Yayasan Perguruan Tinggi (Yaperti) Nias, Marinus Gea, S.E., M.AK, Sekretaris Yaperti Nias, Drs. Dahlan Roso Lase secara resmi melantik Eliyunus Waruwu, S.Pt., M.Si, menjadi Rektor Universitas Nias (UNIAS) untuk masa jabatan 2024-2028, bertempat di kantor Rektorat UNIAS, jalan Pancasila, nomor 10, Desa Mudik, Kota Gunungsitoli, Sabtu (27/1/2024) siang.

Usai pengambilan sumpah jabatan, dalam arahannya, Dahlan Roso Lase, membacakan naskah sambutan Ketua Umum Yaperti Nias.

Dia mengingatkan bahwa besok tepat pada 28 Januari 2024, UNIAS berusia 2 tahun terhitung sejak diresmikan diresmikan Menkumham RI, Prof Yasonna H Laoly, S.H, M.Sc., Ph.D.

“Dalam usia yang sangat muda tersebut banyak hal yang telah kita lakukan,” ujarnya.

Untuk itu, Yaperti Nias mengucapkan terimakasih kepada Eliyunus Waruwu selama menjadi Penjabat Rektor dan civitas akademika UNIAS.

Akan tetapi, lanjut Dahlan Roso Lase mengatakan, masih banyak lagi tuntutan maupun harapan yang mesti dan harus dilakukan ke depan.

“Utamanya dalam mewujudkan UNIAS menjadi Center of excellence pusat keunggulan tidak hanya di Kepulauan Nias tetapi pada tataran regional Sumatera,” ujarnya.

Oleh karena itu, dia mengharapkan dukungan dari semua pihak.

“Kita mengharapkan dukungan dari civitas akademika, Pemkab Nias, Pemko Gunungsitoli dan juga dari alumni untuk memberikan dukungan kepada Rektor UNIAS yang baru dilantik,” harapnya.

Dia pun mengucapkan selamat kepada Eliyunus Waruwu sebagai Rektor UNIAS yang baru.

Dengan defenitifnya Eliyunus Waruwu sebagai Rektor UNIAS, dia berharap kiranya dapat melaksanakan fungsi, tugas dan kewenangan yang telah dipercayakan dengan sebaik-baiknya.

Dia berpesan agar Rektor UNIAs yang baru dapat segera melakukan beberapa hal seperti revisi statuta UNIAS, evaluasi terhadap Prodi yang dianggap kurang diminati dan tidak sesuai dengan kebutuhan pasar.

Kemudian evaluasi terhadap pejabat struktural di lingkungan UNIAS berhubung masa jabatan pelaksanaan tugas akan berakhir pada Maret 2024. Dan, melakukan konsolidasi internal.

“Mungkin saja dalam proses pemilihan rektor terdapat perbedaan penafsiran pada regulasi agar kekompakan dan kesolidan tetap terjaga,” katanya.

Dari pantauan, unsur rohaniawan yang mengambil sumpah jabatan Pdt. Dr. Dorkas Orienti Daeli, S.Th., M.Th. Turut hadir pada acara pelantikan ini, Plt. Wali Kota Gunungsitoli, Sowa’a Laoli, Wakil Ketua DPRD Kota Gunungsitoli, Emanuel Ziliwu, para Dekan dan Dosen UNIAS.

Sebelumnya, Eliyunus Waruwu, S.Pt., M.Si, terpilih sebagai Rektor Universitas Nias (UNIAS) periode 2024-2028.

Hal ini disampaikan Ketua Pemilihan Rektor Universitas Nias (UNIAS), Dr. Yaredi Waruwu, S.S., M.Si, dalam keterangan tertulisnya yang diterima Nias.WahanaNews.co, Selasa (23/1/2024) malam.

“Hari ini, sekira pukul 14.00 Wib, di ruang rapat Rektorat, telah dilaksanakan sidang Senat UNIAS dengan agenda pemilihan Rektor untuk masa jabatan 2024-2028,” kata Yaredi Waruwu.

Dia memberitahukan, sidang Senat UNIAS ini dihadiri oleh seluruh seluruh anggota Senat, organ Yayasan Perguruan Tinggi (Yaperti) Nias yang terdiri dari Pembina, Pengurus dan Pengawas.

“Hasilnya, sidang Senat UNIAS secara aklamasi menyetujui saudara Eliyunus Waruwu sebagai Rektor,” sebutnya.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa hasil keputusan sidang senat itu akan diajukan kepada Pengurus Yaperti Nias untuk ditetapkan menjadi Rektor UNIAS masa Jabatan 2024-2028.

“Atas nama Ketua Pemilihan Rektor, kami mengucapkan terimakasih atas perhatian dan dukungan seluruh Senat, Organ Yaperti Nias dan seluruh Civitas Akademik UNIAS,” pungkasnya.